Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates



Iklan Beranda

Ini Jumlah Kasus Kekerasan Seksual dan KDRT di Morotai Maluku Utara Sepanjang Januari-Juni 2024

Wednesday 3 July 2024 | 17:32 WIB Last Updated 2024-07-03T08:32:36Z

Kepala Dinas Sosial, Pemberdayaan dan Perlindungan Anak Kabupaten Pulau Morotai Ansar Tibu

Sinarmalut.com,
Morotai -  Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) mencatat, sedikitnya ada 15 kasus pencabulan dan KDRT yang terjadi di Kabupaten Pulau Morotai.


Kepala Dinsos P3A Kabupaten Pulau Morotai, Ansar Tibu menyebutkan, jumlah kasus ini terjadi sepanjang Januari hingga Juni 2024. 


“Ada 15 kasus yang kami terima laporannya,” kata Ansar, Rabu (3/7/2024).


Ia mengungkapkan, dari 15 kasus ini, 10 kasus diantaranya adalah kasus kekerasan seksual kepada perempuan. Sedangkan untuk 5 kasus lainya adalah kasus kekerasan rumah tangga atau KDRT.


Dijelaskan, untuk kasus kekerasan seksual kepada anak sudah ditangani dan dua kasus sudah diselesaikan secara kekeluargaan, sementara satu kasus dilanjutkan ke persidangan, sedangkan sisanya masih di dalam tahapan proses.


"Untuk 5 kasus KDRT sementara dalam proses dan ada yang sudah kembali berdamai," terangnya.


Untuk mengurangi lonjakan kasus kekerasan seksual dan KDRT, lanjut Ansar, pihaknya selalu melakukan kegiatan sosialisasi kepada warga. "Untuk penanganan kasus-kasus tersebut korban datang melapor ke dinas, jika diketahui kita langsung menjemput dan mendampingi korban sampai ke pengadilan," tambahnya seraya mengakhiri. *

  • Ini Jumlah Kasus Kekerasan Seksual dan KDRT di Morotai Maluku Utara Sepanjang Januari-Juni 2024
  • 0

Terkini