Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates



Iklan Beranda

Miris! Di Morotai, Pohon Kelapa dan Bambu Dijadikan Tiang Listrik

Saturday 3 August 2024 | 14:36 WIB Last Updated 2024-08-03T05:36:35Z

Kabel listrik terpasang di pohon kelapa

Sinarmalut.com,
Morotai - Pemandangan tak lazim tampak terlihat di sepanjang jalan di Muhajirin Baru menuju ke Desa Joubela, Kecamatan Morotai Timur, Kabupaten Pulau Morotai.


Betapa tidak, bukannya dipasang di tiang listrik, kabel milik PLN ini justru dipasang di pohon-pohon kelapa yang masih produktif. Ini membuat para petani pemilik kelapa tak berani memanjat pohon kelapa untuk memetik buahnya dan dijadikan kopra.


Ironisnya lagi, selain pohon kelapa, pohon bambu dan mangga juga dijadikan tiang penyangga kabel listrik yang menjulur sepanjang 2 kilometer bahkan hanya 1 meter dari permukaan tanah. 


Kepala Desa Joubela Irfan Muhammad, ketika diwawancarai media ini mengaku heran dengan keberadaan pohon yang dijadikan tiang listrik. Anehnya, jalan sepanjang Muhajirin Baru dan Joubela adalah akses utama menuju ke Museum Nasional akan tetapi di objek wisata itu tak ada listriknya.


Padahal kata Irfan, kabel-kabel listrik yang terpasang di pohon-pohon itu adalah pembelian dari Pemdes menggunakan dana desa.


"Bahkan masalah ini sudah saya koordinasikan dengan pemerintah daerah, sedangkan untuk pihak PLN kami belum koordinasikan, kemarin untuk kabel ini dengan panjang 1,5 kilometer kami yang beli menggunakan dana desa dengan anggaran Rp 15 juta, bukan PLN yang beli kabel itu," katanya, Jumat (02/8/2024).


Menurutnya, Pemdes Joubela berinisisasi membelikan kabel listrik itu agar PLN bisa mengaliri listrik bukan hanya ke Desa Joubela saja, tetapi juga  bisa dinikmati warga Totodoku termasuk 15 KK yang di Joubela.


"Saya prioritaskan pertama itu museum karena rata-rata tamu Nasional yang datang, dan saya juga beli meteran untuk museum dan sudah dipasang, karena sempat saya lihat ketika tamu Nasional datang ke museum  tidak ada listrik sehingga mereka menggunakan lampu mobil untuk penerangan," ungkap Irfan.


Sementara Kepala PLN Unit Daruba Pulau Morotai saat dikonfirmasi wartawan via Whatsapp belum tersambut hingga berita ini ditayangkan. *

  • Miris! Di Morotai, Pohon Kelapa dan Bambu Dijadikan Tiang Listrik
  • 0

Terkini