Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates



Iklan Beranda

Ketua Bawaslu Tikep Minta Tim Bacalon Walikota Tertibkan APS secara Mandiri

Sunday 15 September 2024 | 17:17 WIB Last Updated 2024-09-15T08:17:19Z

Ketua Bawaslu Kota Tidore Kepulauan Amru Arfa 

Sinarmalut.com,
Tidore - Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Tidore Kepulauan (Tikep) Amru Arfa menghimbau kepada seluruh tim bakal calon (bacalon) walikota dan wakil walikota untuk secara mandiri menertibkan Alat Peraga Sosialisasi (APS) yang dipasang di berbagai titik.


Imbauan ini dikeluarkan sebagai upaya menjaga ketertiban dan kesesuaian dengan aturan kampanye yang berlaku.


Dalam keterangannya, Ketua Bawaslu Tidore menekankan pentingnya kesadaran politik dari setiap tim bacalon untuk mematuhi aturan yang telah ditetapkan. Menurutnya, meskipun masa kampanye belum dimulai secara resmi, beberapa APS mulai terlihat di sejumlah lokasi strategis di wilayah kota. 


"Kami meminta kepada seluruh tim bacalon agar menertibkan APS yang telah terpasang sebelum penetapan calon resmi dan masa kampanye dimulai. Hal ini dilakukan untuk menjaga suasana kota tetap kondusif dan menghormati proses pemilu yang sesuai aturan," pintanya.


Lebih lanjut, Bawaslu mengingatkan bahwa pemasangan APS yang tidak sesuai aturan akan ditindak tegas. Oleh karena itu, pihaknya berharap partisipasi aktif dari setiap tim untuk segera menertibkan APS secara mandiri, tanpa harus menunggu tindakan dari Bawaslu.


Imbauan ini diharapkan dapat menciptakan iklim politik yang sehat, di mana setiap pihak berperan aktif menjaga ketertiban dan menghormati tahapan pemilu yang ada. *

  • Ketua Bawaslu Tikep Minta Tim Bacalon Walikota Tertibkan APS secara Mandiri
  • 0

Terkini