Pasangan calon walikota dan wakil walikota Tidore Kepulauan Muhammad Sinen dan Ahmad Laiman |
Sinarmalut.com, Tidore - Calon Walikota Muhammad Sinen, mengajak kepada seluruh masyarakat Kota Tidore Kepulauan di 8 kecamatan agar tidak boleh golput. Untuk itu ia mengajak kepada warga agar datang menyalurkan hak pilih di TPS pada hari H pencoblosan nanti.
Demikian disampaikan Muhammad Sinen usai debat kedua kandidat Pilwako Tidore Kepulauan pada Minggu (17/11/2024).
"Dari 80 ribu sekian DPT yang ditetapkan KPU Kota Tidore Kepulauan kalau bisa semua datang ke TPS salurkan hak pilihnya," Ajak Ayah Erik, sapaa akrabnya.
Muhammad Sinen juga menghimbau kepada masyarakat walaupun beda pilihan tetapi harus menjaga Kamtibmas agar situasi Pilkada tetap kondusif di Kota Tidore Kepulauan.
"Sekalipun berbeda pilihan tetapi mari jaga agar suasana tetap kondusif hingga tanggal 27 November, siapapun yang menjadi pemimpin di tanggal 27 maka itulah pemimpin masyarakat di Kota Tidore Kepulauan bukan pemimpin orang perorang, kelompok, ataupun partai tertentu," ujarnya.
Muhammad Sinen dan Ahmad Laiman pasangan nomor urut satu mohon dukungan dan doa restu.
"Saya bersama Ahmad Laiman memohon dukungan dan restu jangan lupa datang ke TPS coblos nomor urut satu, bersama nomor urut satu torang tingkatkan ekonomi masyarakat Kota Tidore Kepulauan kedepan yang lebih baik," tegasnya.
Ditambahkannya, akhir-akhir menjelang hari pemungutan suara, di media sosial bahkan di panggung kampanye banyak berseliweran narasi-narasi yang sangat tidak etis. Untuk itu dirinya meminta masyarakat Kota Tidore Kepulauan harus lebih seleksi terkait informasi yang berkembang itu.
"Jelang hari pemungutan suara di media sosial bahkan di panggung kampanye terdapat narasi yang tidak etis yang dapat menyesatkan masyarakat, saya minta masyarakat harus lebih jelih dan seleksi terkait informasi yang berkembang," pintanya. *