Kapolres Pulau Morotai Turun Kawal Pleno Rekapitulasi Suara Pilkada di PPK
Sinarmalut.com, Morotai - Pleno terbuka Rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Pilkada Serentak 2024 di tingkat kecamatan saat ini sedang berlangsung.
Untuk memastikan kondusifitas pelaksanaan rekapitulasi perolehan penghitungan suara di tingkat Kecamatan (PPK) tersebut, Kapolres Pulau Morotai Akbp Bobby Kusuma Ardiansyah, S.I.K melakukan kunjungan di PPK Morotai Utara, Kabupaten Pulau Morotai, Sabtu (30/11/2024).
Pada kesempatan itu, Kapolres Pulau Morotai menyampaikan bahwa, pihaknya melakukan kunjungan ke PPK Kecamatan Morotai Utara, untuk memantau situasi Kamtibmas dan memastikan kondusifitas rekapitulasi penghitungan perolehan suara Pilkada serentak di tingkat Kecamatan berjalan aman dan lancar.
"Kepada seluruh masyarakat Kabupaten Pulau Morotai, mari kita sama-sama menjaga Kamtibmas untuk menciptakan Pilkada damai di Kabupaten Pulau Morotai yang kita sama-sama cintai dan semoga pada tahapan rekapitulasi sampai akhir nanti berlangsung aman dan kondusif," pesannya. *