Anggota DPRD Kabupaten Halmahera Tengah, Maluku Utara, Nofiyanti Anwar, melakukan reses perdananya di desa Fritu Kecamatan Weda Utara, Jumat (15/11/2024)
Sinarmalut.com, Weda - Anggota DPRD Kabupaten Halmahera Tengah, Maluku Utara, Nofiyanti Anwar, melakukan reses perdananya di desa Fritu Kecamatan Weda Utara, Jumat (15/11/2024).
Dalam reses tersebut, Nofiyanti sapaan akrab Opi itu menuturkan, reses perdana ini bagian dari penjaringan aspirasi masyarakat di masa persidangan pertama tahun 2024 di daerah pemilihan II, swkaligus ajang untuk silaturahmi temu kangen dengan masyarakat.
"Saya menyerap beberapa aspirasi masyarakat Desa Fritu, yang meminta agar diperhatikan beberapa infrastruktur serta pelayanan kesehatan dan pendidikan," katanya.
Ketua Fraksi Gerindra itu juga menjelaskan, momen ini sangatlah penting bagi anggota DPRD untuk mengetahui apa yang diinginkan warga.
Di reses itu, pihaknya menerima aspirasi masyarakat mulai dari pembangunan jalan hotmix sepanjang 2 kilometer, drainase 1 kilometer, listrik yang tidak stabil, fasilitas pendidikan serta tenaga pengajar yang kurang dan tidak aktif dalam proses belajar mengajar di sekolah, serta kekurangan tenaga kesehatan.
"Aspirasi yang disampaikan konstituen ini akan saya sampaikan kepada Pemerintah Kabupaten Halmahera Tengah, agar dapat ditindaklanjuti dan bisa direalisasikan sesuai harapan masyarakat,” ujarnya.
Wakil ketua Komisi II itu juga mengajak masyarakat, agar terus mendukung upaya yang dilakukan Komisi II DPRD Kabupaten Halmahera Tengah, melalui dialog yang aktif dan produktif untuk menghasilkan solusi dari berbagai masalah di Halteng ini. "Demi kepentingan dan kesejahteraan masyarakat, Insya Allah akan saya perjuangan secara optimal," jelasnya.
Sekedar diketahui, Kegiatan reses itu dihadiri, Kepala Desa Fritu dan para staf, tokoh masyarakat, serta tokoh pemuda. *