Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan Beranda

Mau Kendaraan Aman? Polres Halsel Buka Layanan Penitipan Kendaraan Bagi Pemudik

Tuesday, 25 March 2025 | 20:22 WIB Last Updated 2025-03-25T11:22:25Z


Sinarmalut.com,
Labuha - Untuk memastikan setiap pelaksanaan mudik berjalan aman dan Kondusif, Polres Halmahera Selatan baru-baru ini telah menggelar operasi ketupat dengan Sandi Kie Raha 2025. Operasi tersebut bertujuan memastikan setiap pelaksanaan mudik dan Perayaan Idul Fitri berjalan aman dan kondusif.


Selain Itu Polres Halsel juga memberikan Pelayanan untuk penitipan kendaraan bagi para pemudik yang akan melaksanakan mudik keluar daerah tanpa membawa kendaraannya, Senin (25/03/2025).


Kapolres Halsel, AKBP Hendra Gunawan, S.H., S.IK., M.M melalui Kasi Humas AKP Sunadi Sugiono menjelaskan, Mako Polres Halsel ataupun setiap Mako Polsek jajaran yang tersebar di Wilayah Hukum Polres Halsel siap melayani penitipan kendaraan bermotor selama pelaksanaan mudik secara gratis.


“Di tahun ini kami membuka layanan penitipan kendaraan bermotor secara gratis bagi masyarakat Kabupaten Halsel yang akan melaksanakan mudik keluar daerah, ini juga berlaku di setiap Polsek jajaran Polres Halsel," ucapnya.


Bagi para pemudik yang akan menitipkan kendaraannya, personil yang berada di Mako Polres ataupun Polsek Jajaran akan stand by 24 jam, pemudik hanya perlu mengisi data diri untuk penitipan kendaraan.


Kasi Humas Polres Halsel menambahkan, ini merupakan pelayanan prima untuk masyarakat, khususnya masyarakat Kabupaten Halsel yang kesulitan ataupun khawatir meninggalkan kendaraan bermotor saat mudik.


“Ini merupakan Solusi untuk para pemudik yang khawatir dengan kendaraan yang ditinggalkan saat mudik, ini juga merupakan komitmen kami dalam melayani Masyarakat saat Mudik khususnya Masyarakat Kabupaten Halmahera Selatan," pungkas Kasi Humas. *

  • Mau Kendaraan Aman? Polres Halsel Buka Layanan Penitipan Kendaraan Bagi Pemudik
  • 0

Terkini