Sinarmalut.com, Sula - Upaya pencarian terus dilakukan Tim Gabungan terhadap 3 korban Longboat Siti Mambulu yang mengalami musibah kecelakaan di perairan antara Kepulauan Sula dan Halmahera Selatan, Jumat (28/03/2025).
Kepala Kantor SAR Ternate, Iwan Ramdani mengatakan di hari ke empat operasi SAR, tim memperluas area pencarian hingga 200 Nm dari LKP yang diduga menjadi lokasi kecelakaan.
"Pukul 07.00 Wit, Tim SAR Gabungan melaksanakan briefing Tim dan dibagi menjadi 2 Regu. SRU I RIB 01 USS Sanana melaksanakan pencarian di perairan mangoli hingga ke perairan Obi dengan luas -+ 200 Nm. SRU II Longboat masyarakat melakukan pencarian di perairan Mangoli hingga Sanana dengan luas ± 100 Nm dari LKP duga," jelas Iwan.
Operasi SAR hari ke empat Tim Gabungan belum menemukan korban sehingga dihentikan sementara pukul 17.30 WIT dengan hasil nihil. Operasi akan dilanjutkan pada hari kelima, Sabtu (29/03) besok.
Unsur yang terlibat. USS Sanana, Pos TNI AL Sanana, TNI AD, Polairud Res Sanana, KPLP dan Nelayan Pulau Obi.
Adapun longboat tersebut memuat 5 POB. Dua dinyatakan selamat yaitu Dino Sardin (19) tahun dan Fardin (15) tahun, sementara korban hilang yaitu La Faldin (16) tahun, La Jagoamu (51) tahun dan La Ode Dana (15) tahun. *