Notification

×
Copyright © Best Viral Premium Blogger Templates

Iklan Beranda

Plt Wakapolresta Tidore Pimpin Evaluasi Pasca Kericuhan di Turnamen GOT

Wednesday, 16 April 2025 | 08:00 WIB Last Updated 2025-04-16T01:03:50Z


Sinarmalut.com,
Tidore -  Usai kericuhan yang sempat terjadi dalam pertandingan sepak bola Gurabati Open Turnamen (GOT), Selasa (15/04/2025), aparat keamanan dari Polri, TNI, dan panitia pelaksana berhasil meredam situasi dengan cepat. Kerusuhan tersebut mendapat perhatian serius dari aparat keamanan setempat.


Plt. Wakapolresta Tidore, Kompol Muhammad Jufri Dukomalamo, S.H., M.H., langsung memimpin evaluasi menyeluruh terkait jalannya pertandingan yang memicu insiden tersebut.


Evaluasi ini digelar guna memastikan agar kejadian serupa tidak terulang kembali dalam sisa pelaksanaan turnamen. Kompol Jufri menegaskan pentingnya koordinasi yang lebih intens antara aparat keamanan dan panitia pelaksana, serta penekanan pada kedisiplinan semua pihak, termasuk pemain dan suporter.


"Kami tidak ingin ada lagi kericuhan yang dapat mengganggu jalannya turnamen. Turnamen ini adalah ajang silaturahmi dan sportivitas, bukan tempat untuk menciptakan konflik," tegas Kompol Jufri Dukomalamo.


Ia menambahkan, pihak keamanan juga akan meningkatkan pengawasan di setiap pertandingan mendatang. “ Serta menyiapkan langkah antisipatif untuk menjaga stabilitas dan kenyamanan seluruh peserta serta penonton,” akhirinya. *

  • Plt Wakapolresta Tidore Pimpin Evaluasi Pasca Kericuhan di Turnamen GOT
  • 0

Terkini